Kam. Jul 17th, 2025

BANYUASIN – TEROPONGSUMSEL.COM Kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Banyuasin propinsi Sumatera Selatan menggelar Event expo yang ke delapan tahun 2025 selama dua hari sukses di gelar.(12/07/2025)

Acara tersebut dilaksanakan di lapangan desa Sidomulyo selama dua hari 11-12 juli 2025,Tujuan: Menampilkan hasil produk UMKM dari masing-masing desa, seperti makanan olahan, kerajinan, dan tanaman hias.

Adapun peserta diantaranya Pemerintah desa, pelaku UMKM, kader PKK, serta masyarakat umum.

Tema yang ditonjolkan: Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas untuk mewujudkan kemajuan daerah

Dalam acara penutupan event Expo ke delapan yang di gelar selama dua hari tersebut desa Suka Jaya meraih prestasi

Saat ditemui awak media,Kepala desa Suka Jaya Dwi Sutisna mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak, Alhamdulillah berkat kerjasama yang baik dari ibu ibu PKK desa suka jaya,stand Expo kedelapan kalinya di gelar oleh pihak kecamatan kita mendapat prestasi dan dagangan kita ludes terjual.

Harapan kami selaku pemerintah desa,
dengan adanya event Expo Yan ke delapan ini kita bisa mempromosikan produk dari desa-desa se-Kecamatan Tungkal Ilir.Memberikan wadah pemasaran dan eksposur bagi pelaku usaha kecil dan bisa menumbuhkan jiwa kewirausahaan bagi masyarakat. tutupnya

J.Hendro.P

By Diyono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!